24 April 2024

Tim Penggerak PKK Kota Batam

WEBSITE RESMI TIM PENGGERAK PKK KOTA BATAM

PENCEGAHAN DAN PENGOBATAN TBC DAN STUNTING MENJADI FOKUS TP PKK KOTA BATAM

2 min read

Batam, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Batam, Marlin Agustina Rudi membuka kegiatan Peningkatan Wawasan Pengurus dan Kader Tim Penggerak PKK Kota Batam Tahun 2018 yang dilaksanakan di Hotel Vista, Jum’at (04/05). Wakil Ketua I TP PKK Kota Batam, Erlita Sari Amsakar dan Pengurus TP PKK Kota turun hadir dalam kegiatan ini.

Seminar ini mengangkat tema “Cegah dan Obati TBC dan Stunting” yang merupakan salah satu isu nasional yang dibahas Pada Rakornas PKK Nasional yang diselenggarakan 08 Maret 2018 lalu.

Ketua Panitia, Umiyati melaporkan bahwa seminar ini menghadirkan narasumber yang merupakan ahli dalam bidang TBC dan Stunting yaitu dr. Pandu Riono dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesi dan dr. Retno Laila dari RSUD Embung Fatimah Kota Batam. Program kesehatan ini merupakan salah satu dari 10 program Pokok kerja PKK yaitu pokja IV yang membidangi Program Kesehatan, Kelestarian Lingkungan Hidup dan Perencanaan Sehat.

Kegiatan ini di ikuti 200 Peserta yang terdiri dari 64 Ketua TP PKK Kelurahan, 12 Ketua TP PKK Kecamatan, Perwakilan Kader PKK Kelurahan dan Kecamatan se – Kota Batam dan Pengurus Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Batam.

Marlin mengharapkan kegiatan ini memberikan informasi kepada seluruh Tim Penggerak PKK Kota Batam baik dari tingkat Kecamatan hingga Kota bahwa TBC dan Stunting menjadi salah satu konsen pemerintah baik dalam pencegahannya dan penanganannya.

Kader – kader PKK yang ada langsung dimasyarakat dapat menjadi informan awal sehingga apabila ditemukan ciri – ciri dan karakteristik dari TBC dan Stunting ini dapat langsung diinformasikan kepada pejabat diwilayah mereka masing – masing. Sehingga penangannya dapat langsung ditangani oleh Posyandu maupun puskesmas terdekat.

Beliau juga mengingatkan bahwa seluruh Ketua TP PKK Kelurahan maupun Kecamatan harus harus aktif dan terjun langsung kelapangan. Hal ini dapat membantu masyarakat melaporkan kondisi – kondisi yang terjadi dilingkungannya masing – masing.

Marlin juga berharap kedepannya masalah stunting juga harus diperhatikan. Stunting merupakan kondisi di mana anak mengalami gangguan pertumbuhan sehingga menyebabkan ia lebih pendek ketimbang teman-teman seusianya.

“TBC dan Stunting menjadi PR Nasional bukan Kota Batam saja tetapi seluruh Indonesia karena itu saya mengajak seluruh Ibu – Ibu PKK Kota Batam untuk turun langsung sehingga dapat mensosialisasikan dampak dan bahayanya” ajak Marlin

Untuk itu TP PKK Kota Batam menggandeng Dinas Kesehatan Kota Batam dalam pelaksanaan pencegahan dan pengobatan ini. Kedepannya Marlin berjanji akan turun langsung keposyandu – posyandu dan puskesmas sehingga Kota Batam dapat terbebas dari TBC dan Stunting ini.

“Kita harus berbuat ibu – ibu karena kesehatan merupakan hal yang paling mahal, lebih baik dicegah dari pada mengobati, lebih baik mengobati dari pada terlambat” Ujar Marlin

Kegiatan ini dilanjutkan dengan pemaparan dari dr. Pandu Riono dan dr. Retno Laila yang diikuti oleh para peserta dengan antusias.